BAHAN :
- 300 gram rebung kaleng, dipotong-potong
- 2 sendok makan taosi
- 3 siung bawang putih, dicincang halus
- ½ buah bawang bombay, dipotong panjang
- 2 buah cabai merah, dipotong serong tipis
- 1 buah cabai hijau, dipotong serong tipis
- 1 buah cabai hijau, dipotong serong tipis
- 1 sendok teh kecap manis
- ¼ sendok teh garam
- ¼ sendok teh merica bubuk
- ¾ sendok teh gula pasir
- 350 ml air
- 1 sendok makan minyak untuk menumis
CARA MEMBUAT :
1. Panaskan minyak. Tumis bawang putih dan bawang bombay sampai harum. Tambahkan cabai merah dan cabai hijau sampai layu.
2. masukkan taosi. Aduk rata.
3. Tambahkan repung dan kecap manis. Aduk rata.
4. masukkan air, garam, merica bubuk, dan gula pasir. Masak sampai matang.
Untuk 4 porsi
Tidak ada komentar:
Posting Komentar