Jumat, 19 Agustus 2011

Risoles Kulit Lumpia


















BAHAN :
  • 12 lembar kulit lumpia siap pakai
  • minyak untuk menggoreng

BAHAN ISI :
  • 50 gram daging sapi giling
  • 100 gram soun, direndam
  • 100 gram wortel, dipotong kotak kecil
  • 50 gram buncis, diiris halus
  • 2 sendok makan daun seledri, dicincang
  • 1 kotak kaldu instan
  • 50 ml air

BUMBU HALUS :
  • 1 sendok teh garam
  • ½ sendok teh merica
  • 5 butir bawang merah
  • 3 siung bawang putih

CARA MEMBUAT :
1.      Isi : tumis bumbu halus sampai harum. Masukkan daging giling sambil diaduk hingga berubah warna. Tambahkan wortel dan buncis. Aduk sampai layu.
2.      Masukkan soun, kaldu instan, daun seledri, dan air. Masak sampai matang dan bumbu meresap.
3.      ambil selembar kulit lumpia, sendokkan isi. Lipat dadar bagian kiri dan kanan lalu gulung.
4.      Rekatkan dengan kanji lalu goreng dalam minyak panas sampai matang.


Untuk 12 buah

Tidak ada komentar:

Posting Komentar